BRMP Tanah dan Pupuk sebagai salah satu satker di BRMP yang memiliki tugas dan fungsi untuk melakukan pengujian terkait standar tanah dan pupuk yang dilengkapi berbagai fasilitas pendukung. Adapun fasilitas yang dimiliki yaitu Instalasi Rumah Kaca dan Pilot Project yang terletak di Laladon Sindangbarang, Kota Bogor.
Didalam Instalasi Rumah Kaca terdapat 5 (Lima) rumah kaca yang dapat menampung kegiatan penelitian dan pengujian tanah dan tanaman baik dari dalam maupun dari luar BRMP Tanah dan Pupuk.